5 Cara Membersihkan Setrika Uap dengan Bahan Sederhana

Setrika uap gas, Mesin pengering pakaian, Usaha laundry kiloan

Cara membersihkan setrika uap tentunya tidak sama dengan cara membersihkan setrika listrik otomatis biasa. Hal ini dikarenakan fungsi masing-masing permukaan setrikaan berbeda satu sama lain walaupun tujuan akhirnya sama, jika pada setrika listrik, lempeng pemberat dibagian bawah digunakan sebagai pengantar panas pada bahan pakaian sehingga rapi ketika disetrika, sedangkan pada setrika uap terdapat lubang-lubang tempat uap keluar yang fungsinya untuk merapikan serat-serat pakaian yang kusut lewat sistem penguapan. Yang jadi masalah adalah jika saluran berupa lubang-lubang kecil dibagian bawah setrika uap tidak dibersihkan maka dapat menurunkan kinerja unit setrika uap, walaupun tentunya terdapat beberapa jenis setrika uap namun secara umum modelnya dan sistem penguapannya kurang lebih sama.

Cara Membersihkan Setrika Uap dengan Bahan-Bahan Sederhana

Setrika uap perlu dibersihkan secara rutin namun frekuensinya tergantung seberapa sering setrika digunakan. Semakin sering setrika digunakan maka harus semakin sering juga setrika dibersihkan.

  1. Kain basah yang diusapkan ke permukaan besi setrika uap juga bisa membantu membersihkan kerak-kerak yang mungkin menempel. Debu-debu yang menempel dan mengumpul juga bisa menyebabkan kerak pada setrikaan.
  2. Tissue pembersih juga bisa digunakan sebagai pengganti kain. Caranya, atur setikaan pada suhu terendah, jangan terlalu dingin atau terlalu panas, usapkan pada permukaan tissue agar kerak-kerak yang menempel di permukaan setrikaan berpindah ke tissue.
  3. Cuka putih yang dimasukkan ke dalam tabung air setrika uap juga efektif. Perbandingnya satu banding satu, setelah dimasukkan atur setrikaan pada suhu sedang-tinggi dan biarkan beberapa saat sampai cuka menguap seluruhnya. Kemudian ulangi mengisi tabung air dengan air bersih, lakukan hal serupa sampai bau cuka benar-benar hilang.
  4. Baking soda hanya boleh digunakan dipermukaan saja. Gunakan gosok gigi bekas untuk menggosokkan pasta baking soda yang dibuat dari baking soda dan air ke bagian berkerak. Lakukan sampai kerak bersih.
  5. Garam juga bisa digunakan untuk membersihkan kotoran pada setrika uap, caranya taburkan garam pada selembar kain, lalu gerakkan setrika seperti ketika Anda sedang menyetrika, kotoran akan berpindah dari setrikaan ke garam.

Kelima bahan di atas sangat mudah ditemukan di rumah, jadi tidak ada alasan untuk tidak membersihkan setrika uap. Ini adalah salah satu cara untuk menjaga setrika agar awet sehingga bisa digunakan dalam waktu yang relatif lama.

Memanfaatkan Teknologi Self-Clean

Apa itu teknologi self-clean? Saat ini beberapa setrika uap keluaran brand terkenal sudah dilengkapi dengan teknologi self-clean dimana, setrika akan memberikan peringatan otomatis ketika setrika sudah perlu untuk dibersihkan. Cara membersihkannya pun mudah karena fiturnya sudah tersedia lengkap dalam satu unit setrika uap.

  1. Untuk mulai membersihkannya, setrika uap diatur pada mode tanpa uap kemudian atur setrika pada suhu maksimal.
  2. Kemudian seperti hendak menyetrika, isi tangki setrika dengan air bersih lalu panaskan setrika sampai lampu indikator padam yang artinya setrika sudah panas dan air mendidih di dalam setrikaa. Setelah itu cabut dari steker, bawa setrika ke atas baskom atau bak cuci lalu aktifkan fitur Self Clean, kemudian kocok-kocok setrika maju mundur karena air mendidih dapat membantu menghilangkan kerak-kerak pada setrikaan, dan kerak akan keluar lewat lubang uap bersama air.
  3. Setelah air benar-benar kosong, kembali hubungkan setrika ke listrik sambil di gosok-gosokkan ke sehelai kain untuk membuang sisa-sisa kerak yang masih menempel di permukaan setrika.

Walaupun perlu dicata, teknologi Self Clean belum tersedia diseluruh model atau jenis setrika uap, jadi jika kamu berniat membeli setrika uap, tidak ada salahnya memilih satu yang sudah dilengkapi dengan teknologi self clean.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *